Tuesday, September 13, 2016

Kuatir Hipertensi Sehabis Makan Daging Kurban? Netralkan Dengan Makanan Berikut!

Kuatir Hipertensi Sehabis Makan Daging Kurban? Netralkan Dengan Makanan Berikut! 


Idul Adha datang maka siap-siaplah untuk akrab dengan daging kurban. Menu masakan harian bisa-bisa didominasi olahan daging, baik daging kambing ataupun sapi. Jadi, jangan heran juga andaikan usai menyantap semua masakan itu tekanan darah meninggi. Red alert!!!

Nah, jangan terlalu kuatir tekanan darah kita naik, masih ada cara untuk bisa menikmati olahan daging kurban dengan "aman". Caranya dengan mengkonsumsi beberapa jenis makanan berikut.

Laman Searchhomeremedy memberikan pilihan beberapa makanan penetral tekanan darah tinggi usai santap daging kambing, Senin (12/9).

1. Daun mint

Mint membantu menghilangkan atau minimal mwngurangi plak di pembuluh darah penyebab hipertensi. Dengan mengurangi plak, maka jantung tidak perlu memompa darah lebih cepat sehingga tekanan terhadap pembuluh darah tidak akan besar.

Serbuk mint sudah lama digunakan untuk menyembuhkan hipertensi. Dengan mengunyah daun mint mentah efektif mengurangi tekanan darah.

2. Lemon

Lemon mengandung vitamin C tinggi. Vitamin C tinggi selain bagus untuk kulit juga membantu antibodi tubuh lebih kuat. Selain itu bisa juga memperkuat pembuluh kapiler di jantung.

Selain itu, lemon juga bisa menyembuhkan kerusakan pembuluh darah (arteri) dan pembulub balik (vena) akibat tekanan aliran darah yang besar.

3. Bawang Putih

Bawang putih sangat efektif mengontrol tekanan darah tinggi. Bawang putih mampu secara langsung mencairkan akumulasi kolesterol di arteri dan vena.

4. Bawang Merah

Mirip dengan bawang putih, bawang merah juga mengandung adenosine yang mampu merelaksasi otot-otot sehingga jantung tidak memompa darah secara cepat.

Bawang merah juga mengandung quercitin yang berfungsi sebagai anti oksidan untuk mencegah masuknya radikal bebas ke dalam pembuluh darah sehingga jantung mampu mengalurkan darah ke seluruh organ tubuh secara normal.

Nah, itu tadi 4 jenis makanan yang bisa menetralkan efek hipertensi dari konsumsi daging. Namun, langkah terbaik jelas adalah membatasi asupan daging kambing ataupun daging sapi ke dalam tubuh. Selamat mencoba!

No comments:

Post a Comment