Friday, May 27, 2016

Sudah Benarkah Arah Kiblat Kita? Cek Yuk Nanti Pukul 16.18 WIB!


Sudah Benarkah Arah Kiblat Kita? Cek Yuk Nanti Pukul 16.18 WIB!

Mendapat sebuah postingan yang sangat informatif di beranda akun Facebook Saya soal arah kiblat. Ternyata hari ini, Jumat (27/5) pada pukul 16.18 WIB Kita bisa mengukur arah kiblat sholat kita. Koq bisa? Berikut penjelasannya...


Jumat, Matahari Akan Melintas Persis di Atas Kabah

Jakarta (Pinmas) - Pgs. Direktur Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah (Urais-Binsyar) Muhammadiyah Amin menjelaskan bahwa berdasarkan data astronomi, Jumat (27/05) besok, matahari akan melintas tepat di atas Kabah. Peristiwa alam ini akan terjadi pada pukul 16.18 WIB dan 17.18 WITA.

“Bayang-bayang benda yang berdiri tegak, pada tanggal dan jam tersebut akan mengarah tepat ke Ka’bah,” jelas Muhammadiyah Amin melalui release Ditjen Bimas Islam yang diterima kontributor Pinmas, Kamis (26/05).

Menurut Muhammadiyah Amin, peristiwa semacam ini sering dikenal juga dengan nama Rashdul Qiblah. Yaitu, ketentuan waktu di mana bayangan benda yang terkena sinar matahari menunjuk arah kiblat. Sehubungan itu, kaum muslimin dan pengurus takmir masjid/mushalla yang akan memverifikasi kesesuain arah kiblat, dapat melakukan langkah-langkah sebagai berikut:

Pertama, pastikan benda yang menjadi patokan harus benar-benar berdiri tegak lurus atau pergunakan lot/bandul; Kedua, permukaan dasar harus betul-betul datar dan rata; dan ketiga, jam pengukuran harus disesuaikan dengan BMKG, RRI, atau Telkom.

Nah, sudah jelas bukan? Kalau belum, Saya coba sederhanakan. Intinya untuk menentukan arah kiblat seperti penjelasan di atas, ada tiga syarat utama yakni:

1. Lakukan saat pukul 16.18 WIB. WITA tambah sejam, WIT tambah dua jam
2. Lakukan di atas permukaan yang rata
3. Lakukan dengan tegak lurus

Atau paling mudah kita tancapkan sebuah benda lurus di atas permukaan tanah, misalnya kayu 30 cm.  Ketika pukul 16.18 wib, kita lihat arah bayangan kayu tersebut. Ke timur bukan? Nah, bayangan ujung kayu merupakan posisi orang yang shalat dan titik temu bayangan kayu dengan kayu (titik kayu ditancapkan) adalah arah kiblat kita. Mudah bukan?

Cobain yuk...

Sudah Benarkah Arah Kiblat Kita? Cek Yuk Nanti Pukul 16.18 WIB!

No comments:

Post a Comment